Siapakah diantara kita yang punya anak perempuan? Pernah kah para gadis cilik ini meniru kita untuk memoles lipstick, menyapukan kuas-kuas dan sponge bedak ke wajahnya? Yang merasa punya gadis cilik penuh rasa ingin tahu seperti mereka coba angkat tangan! Lalu, siapakah yang galau dan bertanya-tanya, kira-kira semua alat make up itu aman gak ya untuk mereka?!
![]() |
Make Up Untuk Anak |
Hhhmm... Saya salah satunya yang memiliki dua gadis cilik peniru ulung. Entah sudah berapa lipstick saya yang berakhir ditangan dua gadis mungil tersebut. Beruntung lipstick yang saya miliki sebagian besar merk lokal dengan harga yang tidak terlalu bikin sakit hati dan dompet merana. Saya juga sudah berkali-kali mengganti bedak yang hancur dan berantakan di meja rias saya. Hingga saya sediakan bedak khusus yang mirip punya saya untuk Kira dan Kara. Tak jarang saya pun terbersit rasa khawatir, make up yang aman untuk anak-anak itu yang seperti apa ya?! Pernah Kira dan Kara mendapat oleh-oleh satu set peralatan make up ala barbie. Awalnya mereka bahagia sekali. Namun tak lama kemudian peralatan make up terbengkelai karena tak mengeluarkan warna seperti milik bunda. Hhhmmm... makin bikin galau yaa...